Dandim 0706/Temanggung Dampingi Kapolres Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pergantian Tahun Baru 2024

    Dandim 0706/Temanggung Dampingi Kapolres Pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pergantian Tahun Baru 2024

    TEMANGGUNG - Dandim 0706/Temanggung, Letkol Inf Sriyono, S.I.P bersama Ketua DPRD Kabupaten Temanggung Yulianto, S.P mendampingi Kapolres Temanggung AKBP Ary Sudrajat., S.H., S.I.K., M.H. pimpin Apel Gelar Pasukan Pengamanan Tahun Baru 2024 di halaman Kantor Kejaksaan Negri Kabupaten Temanggung. Jln. Letjend Suprapto No.40, Gendongan, Temanggung II, Kecamatan Temanggung, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. Minggu sore (31/12/3023).

    Apel Gelar Pasukan tersebut dalam rangka pengamanan kegiatan menyambut tahun Baru 2024 di wilayah Kabupaten Temanggung yang di ikuti oleh 1 Pleton Perwira TNI dan Polisi, 1 Pleton Anggota Kodim 0706/Temanggung, 1 Pleton Personel  Polres Temanggung, 1 Pleton Satpol PP, 1 Pleton Dishub, 1 Pleton Res Intel, 1 Pleton BPBD, 1 Pleton Personel Sat Lantas Polres, 1 Pleton Dalmas Polres Temanggung dan 1 Pleton Damkar Kabupaten Temanggung.

    Dalam Amanatnya  Kapolres Temanggung menyampaikan, apel dilaksanakan sebagai bentuk pengecekan kesiapan baik dari aspek personil maupun sarana dan prasarana, serta keterlibatan seluruh personil yang terlibat pengamanan tahun baru 2024.

    Pihaknya menambahkan, " Malam ini di Alun-alun Kabupaten Temanggung akan diadakan pesta hiburan rakyat, bagi personel yang terlibat fokus pada pengamanan dan pelayanan masyarakat, dapat dipastikan agar kegiatan ini berjalan dengan aman dan tertib. Ada beberapa fokus yang akan kita laksanakan pengamanan, yakni pengamanan acara pergantian tahun, pengamanan tempat ibadah dan pengamanan pos Pam Nataru yang masih berjalan sampai saat ini.

    Seluruh jajaran diminta secara bersama memfokuskan kegiatan malam tahun baru agar dapat berjalan dengan aman dan tertib. Untuk itu fokus pada sasaran kegiatan yang dilaksanakan pada malam ini adalah pelayanan masyarakat serta keamanan dan keselamatan pada saat malam pergantian tahun baru.

    "Personel yang terlibat dalam pengamanan agar memahami SOP yang telah diataur agar tidak terjadi kesalahan dalam pelaksanaan dilapangan, supaya personel yang melakukan pengamanan agar selalu saling berkumunikasi dan bersinergi dengan unsur yang terkait untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, " Pungkas AKBP Ary Sudrajat., S.H., S.I.K., M.H."

    temanggung jawa tengah tni ad
    Slamet Dalwanto

    Slamet Dalwanto

    Artikel Sebelumnya

    Dandim Lepas Prajurit Terbaik Kodim 0706...

    Artikel Berikutnya

    Ribuan Warga Padati Alun-alun Temanggung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami